1. Sanggar Berjalan
Adalah workshop film keliling dari satu tempat-sekolah ke tempat-sekolah lainnya. Program ini dilaksanakan secara reguler bekerja sama dengan berbagai pihak. Tujuannya adalah memberikan kesempatan kepada komunitas film pelajar untuk menimba maupun berbagi pengetahuan seputar pembuatan film.
2. Festival Film Pelajar
Adalah festival film yang pesertanya dikhususkan untuk para pelajar Indonesia. Festival ini merupakan ajang silaturahmi komunitas dan karya film pelajar Indonesia yang diselenggarakan tiap tahun. Penyelenggaraan festival ini bekerja sama dengan berbagai pihak yang memiliki perhatian khusus terhadap pengembangan komunitas dan karya film pelajar Indonesia.
3. Penelitian dan Penerbitan
Adalah program penelitian yang dilakukan oleh filmpelajar.com dan mitra kerjanya. Hasilnya akan diolah untuk diterbitkan dan disebarluaskan untuk beragam kalangan.