Di Kompas Gramedia, karyawan dihargai sebagai manusia. Karyawan sama sekali bukan faktor produksi. Manusia menjadi utuh sebagai manusia karena karyanya dan karena apa yang diperbuatnya. Orang dihargai karena kualitas hasil karya dan karena apa yang dilakukannya. Manusia dan nilai kemanusiaan kemudian menjadi nilai utama bagi semua karyawan, dan tercermin dari hasil karya Kompas Gramedia setiap hari, baik itu di media cetak, elektronik, dan produk lain yang berkontribusi dalam pencerahan masyarakat. Mencerahkan karena filosofi kehadiran kami adalah menghibur yang papa dan mengingatkan yang mapan.