Fashion online, ZALORA Indonesia mengeluarkan koleksi Muslim Spring 2015 terbaru, dengan menggandeng tiga desainer baju muslim dengan koleksi ready to wear-nya. Siapa saja mereka?
Melanjutkan kolaborasinya bersama Ria Miranda dan Jenahara, ZALORA menghadirkan lebih dari 100 koleksi terbaru. Selain kedua desainer itu, desainer Restu Anggraini juga ikut serta dalam kolaborasi kali ini. Masih sama dengan koleksi-koleksi sebelumnya, Ria Miranda menghadirkan koleksi baju muslim dengan warna-warna pastel. Sedangkan Jenahara menghadirkan koleksi dengan tema monochrome dan Restu Anggraini dengan koleksinya yang lebih formal seperti maroon blazer dan tailored pants.