Atraksi tarian Morarang dari Kalimantan Barat saat pembukaan acara Borneo Extravaganza 2014 di Mal Bali Galeria, Bali, Jumat (22/8/2014). Borneo Extravaganza yang berlangsung pada 22-24 Agustus 2014 ini menghadirkan Atraksi Tarian dan Budaya, Fashion Show Busana serta berbagai kerajinan dan perhiasan batu-batu mulia dan semi mulia yang didatangkan langsung dari Kalimantan.Selama kegiatan tersebut panitia menyediakan sejumlah anjungan dari masing-masing provinsi di Kalimantan dengan menampilkan beragam brosur pariwisata serta memamerkan hasil produksi masyarakat setempat.