Tahun 2014 ini Perseroan memulai periode MID-4 sampai dengan 2016. Tema selama periode ini adalah “Mewujudkan The Real Global Company”. Baik penjualan maupun laba bersih akan dipertahankan untuk terus tumbuh dibanding tahun sebelumnya. Khusus untuk penjualan ditargetkan untuk dapat mencatatkan pertumbuhan double digit setiap tahunnya. Kebijakan dividen akan dipertahankan pay out ratio minimum 40% dan struktur permodalan akan diupayakan optimal melalui pengaturan komposisi hutang dan modal.