Sdr. Burhan termasuk cukup pandai, ia cepat menangkap instruksi dan mampu mengikuti arahan yang diberikan. Dalam bekerja, ia terlihat cukup didukung oleh energi kerja yang memadai untuk menjalankan tugas rutin yang bersifat sederhana. Keluwesannya membuat ia cukup terbantu untuk beradaptasi di lingkungan kerjanya kelak. Meski sebenarnya ia termasuk peka dari sisi perasaan, ia terlihat cukup mampu mengendalikan perasaannya untuk dapat tetap menampilkan performa kerja yang stabil meski berada di bawah tekanan. Ia bukan seorang yang memiliki antusiasme dalam meraih prestasi, tetapi ia terlihat cukup tekun dalam menjalankan rutinitas. Ada upaya untuk memperbaiki kesalahan diri untuk mencapai kualitas kerja yang diharapkan. Ia dapat disarankan untuk diterima.