Sdr. Muh. Aditya Sunatulloh cukup mampu mengikuti arahan dan instruksi sederhana, hal ini akan menunjang proses belajarnya kelak saat mengikuti training. Ia terlihat cukup tekun dalam bekerja. Tampak upayanya untuk kerap melakukan pengecekan dan memperbaiki kesalahan sehingga kualitas hasil penyelesaian tugasnya menjadi baik. Tekanan kerja memang tidaj mudah untuk ia hadapi, tetapi dengan pengendalian diri yang diupayakan secara terus-menerus tampak pada akhirnya ia cukup mampu menjaga konsistensi kinerjanya. Hanya saja, dari sisi pribadi ia agak pasif, masih memerlukan pengarahan dan dorongan untuk dapat bertindak sigap. Inisiatif kerjanya masih belum kuat. Ia masih dapat dipertimbangkan untuk diterima.