Jika tidak ada kendala, Evan Dimas sudah akan terbang ke Spanyol pada pertengahan Agustus mendatang. Senin (27/9) sore, Evan Dimas sendiri sudah berangkat menuju Banyuwangi beserta beberapa pemain Persebaya untuk tampil di turnamen Sunrise of Java Cup 2015. Evan bergabung bersama tim Garuda All Star yang dilatih Aji Santoso.