Salah satu ciri masyarakat sejahtera adalah kualitas pelayanan kesehatan yang baik. Saat sakit, rakyat tak perlu lagi memikirkan biaya pengobatan yang selangit, karena fasilitas dan pusat pelayanan kesehatan masyarakat tersebar merata, tenaga dokter tersedia dalam jumlah yang cukup, peralatan kesehatan yang memadai, serta biaya berobat yang terjangkau.
Sayangnya setelah lebih dari 68 tahun merdeka, pelayanan kesehatan di negeri ini masih jauh dari harapan. Memang, di kota-kota besar, seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Medan, dan Makassar, telah banyak berdiri rumah sakit-rumah sakit swasta bertaraf internasional. Tetapi, mereka membidik pasien-pasien berkantong tebal karena biaya sekali berobat tak cukup ditebus dengan upah minimum provinsi (UMP) seorang buruh. Bahkan belakangan ini, biaya berobat di beberapa rumah sakit swasta semakin menggila, sehingga kalangan berduit pun mulai beralih untuk berobat di negeri tetangga, seperti Malaysia dan Singapura. Biaya berobat di Indonesia terkenal mahal.