Pagi itu saya membawa piring dan Johannes membawa 2 butir telur. Johannes memimpin pujian dan doa sebelum renungan dan kemudian saya yang memimpin renungan di pagi itu. Sambil saya membawakan renungan kepada siswa dan para guru yang berkumpul di aula lantai 1, Johannes mempraktekkannya langsung dengan 2 butir telur yang dibawa.